Aktifasi produk secara Online hanya diperlukan jika kita menggunakan versi Stand-Alone.

Berikut ini langkah-langkah untuk melakukan aktifasi produk :

Jalankan applikasi Autodesk dengan mengklik nama applikasi (.exe), yang biasanya tersimpan pada Start Program ataupun folder Desktop.

Dan ketika kita menjalankan untuk pertamakalinya maka kita harus membaca dan menyetujui mengenai Autodesk Privacy Statement. Chek-list pada box dan klik I Agree.

Activasi software Online 01

Ketika muncul dialog box seperti dibawah ini maka klik Activate.

Activasi software Online 02

Kemudian pilih Connect now and activate! dan klik Next.

Note:

Apabila kita melakukan aktifasi untuk produk versi Trial, maka kita akan diminta untuk memasukkan Serial Number dan Producy Key sesuai informasi license yang kita miliki.

Activasi software Online 03

Masukkan User ID dan Password dan klik Login. Jika kita belum memiliki User ID maka kita dapat membuatnya dengan mengklik Create User ID Now dan ikuti petunjuk selanjutnya.

Activasi software Online 04

Jika kita memiliki beberapa Akun yang terdaftar, pilih salah satu yang ingin didaftarkan untuk produk kita, dan kemudian klik Next.

Activasi software Online 05

Setelah proses aktifasi selesai maka informasi mengenai aktifasi tersebut akan tersimpan pada folder yang spesifik.

Klik Finish untuk menutup dialog box aktifasi.

Activasi software Online 06

Apabila proses aktifasi secara Online tidak berhasil, maka jangan sungkan untuk menghubungi kami.

 

Salam,

Chris

 

About The Author

Comments

  1. denni putra ardiansyah

    permisi, saya udah lakuin sesuai step nya nih tapi saya gapunya activation code nya buat inventor LT suite 2014. saya udah pakai crack nya buat dapat activation code nya tetapi malah masih kurang code nya. jadi saya harus gimana ya? tolong jawaban nya sangat amat dibutuhkan. terimakasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *